Daerah  

Puluhan ‘MASSA’ Geruduk Kantor DPR Kabupaten Bener Meriah

IMG 20220128 WA0245

ACEH-Bener Meriah, GERAKNEWS.COM-  puluhan massa mengelar aksi damai mendatangi gedung Dewan Perwakilan Rakyat Kabupaten (DPRK) Bener Meriah, Aceh, untuk meminta penjelasan terkait kondisi kesehatan Bupati Bener Meriah H.Sarkawi yang telah kembali bertugas .

IMG 20220128 WA0243

Hari Jum’at 28/1/2022 Peserta aksi damai tersebut menggelar aksi dari Simpang Empat kuala cafe bale atu menuju gedung DPRK Bener Meriah.

Dari perwakilan aksi damai, dalam orasinya meminta DPRK Bener Meriah menggelar Audiensi bersama pihaknya dengan menghadirkan Bupati Bener Meriah ke gedung DPRK.

Nasri gayo Orator Aksi, menyampaikan” Setelah delapan bulan kami tidak pernah bertemu Bupati, sebagai rakyat saya bersama kawan-kawan tentu ingin bertemu untuk itu kami meminta DPRK beraudiensi dengan kami masyarakat dengan menghadirkan Bupati H.Sarkawi.

Nasri Gayo menambahkan Kawan-Kawan ingin menyampaikan kondisi Bener Meriah saat ini seperti apa, jangan di penghujung ini membuat ribut apalagi sampai berurusan dengan KPK itu yang kita khawatirkan, Kabupaten ini 5 orang gonta ganti Bupatinya dalam lima tahun teriak Nasri Gayo.

IMG 20220128 WA0242

Dengan masuknya Bupati H.Sarkawi pasca berobat, tentu ada prosedur yang harus dilalui tidak boleh seenaknya saja keluar masuk, tutup Nasri Gayo.

Setelah berapa menit mereka berorasi, Ketua DPRK Bener Meraih, Muhammad Saleh didampingi Ketua Komisi (A) Abubakar, Ketua Komisi (B) Herman Ramli, Ketua Komisi (D) Sapri Gumara, dan anggota DPRK lainnya, Zulham, Darussalam, Ibu Suhaini, Baitul Hakim dan Guntur Alamsyah, menerima masyarakat beraudiensi di ruang sidang DPRK Bener Meriah.

Setelah berada didalam ruang sidang DPRK tersebut, Nasri Gayo kembali meminta kepada DPRK Bener Meriah untuk menghadirkan pihak-pihak yang berkompeten untuk menjelaskan kondisi kesehatan maupun administrasi aktifnya kembali Sarkawi menjalankan tugas.

“Kami ingin mendengarkan keterangan hukum dari Kabag Hukum tentang keberadaan Bupati dan Plt Bupati dalam satu Kabupaten (Sampai refleksi teriak Nasri Gayo menimbulkan kaca meja gedung DPRK pecah karena pukul meja) selain itu kami ingin mendengarkan penjelasan Kabag Tapem tentang surat yang sudah dilayangkan ke Gubernur dan juga keterangan kesehatan tentang kondisi Bupati H. Sarkawi, terakhir kami juga ingin tau kinerja DPRK tentang persoalan tersebut,” jelas Nasri Gayo.

Adi Jablay menambahkan, kita tidak mau kondusif tivitas daerah ini terusik dengan adanya kubu-kubu terkait aktifnya kembali Bupati yang menurut kami belum layak untuk bertugas.

“Jangan gara-gara kepentingan seseorang atau kelompok masyarakat banyak dikorbankan dengan tidak berjalannya penyelenggaraan urusan pemerintahan dengan kondisi bupati seperti saat ini,
Sekali lagi kehadiran kami bukan dalam persoalan suka atau tidak suka, boleh atau tidak boleh tetapi ini lebih kepada rasa kemanusiaan kita. Masak orang yang sakit dibiarkan bertugas Bupati atau kita yang tidak sehat,” tambahan Adi Jablay.

Ketua DPRK Bener Meriah menerangkan, kemarin kita telah melaksanakan rapat Badan Musyawarah (BAMUS) terkait masalah hal ini, hasil dari BAMUS tersebut kita merencanakan pada Senin, 31/1/2022, akan mengelar rapat kerja pimpinan dan anggota DPRK tentang surat nomor 850/114, 18 Januari kemaren.

Sehubungan dengan hal tersebut, kata Ketua DPRK M.Saleh kita mengharapkan kepada Bupati Bener Meriah agar menghadirkan Sekda, Kabag Hukum, Kabag Humas, Kabag Tapem, Kepala Dinas Kesehatan dan Direktur RSUD Munyang Kute serta dokter atau tim ahli kesehatan bupati Bener Meriah. Untuk itu, kami mohon berikan kami kesempatan insya Allah pada hari Senin kami akan mulai membahas tentang perihal ini,“ jelas Saleh.

Ditambah oleh, Ketua Komisi (A) DPRK Bener Meriah, Abubakar menambahkan, secara prinsip kami sepakat dengan masyarakat agar Bupati H.Sarkawi cuti berobat dulu.

“Pendapat pribadi saya melihat kondisi Bupati H.Sarkawi saat ini alangkah baiknya beliau fokus berobat dulu untuk urusan penyelenggaraan Pemerintah biarkan Wakil Bupati ataupun Sekretaris Daerah (SEKDA) dan Kepala SKPK lainnya yang menjalankannya,” tutup Abubakar.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *


Log In

Forgot password?

Enter your account data and we will send you a link to reset your password.


Your password reset link appears to be invalid or expired.

Log in

Privacy Policy

Add to Collection

No Collections

Here you'll find all collections you've created before.