Bupati Nias Serahkan Bantuan Cadangan Pangan di Bawolato

IMG 20230606 WA0052

 

GERAKNEWS.COM / / NIAS

Bupati Nias, Ya’atulo Gulo menyerahkan secara simbolis bantuan cadangan pangan pemerintah kepada masyarakat di Kecamatan Bawolato, Kabupaten Nias, Selasa (6/6/2023).

Kepala Dinas Kesehatan P2KB Kabupaten Nias, Rahmani Oktaviani Zandroto menjelaskan, bantuan yang disalurkan bersumber dari Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN).

“Hari ini dilakukan penyaluran bantuan cadangan pangan pemerintah di Kecamatan Bawolato. Bantuan ini bersumber dari BKKBN, bekerjasama dengan PT. Pos Indonesia,” ungkap Rahmani.

Masih di kegiatan yang sama, Bupati Nias, Ya’atulo Gulo dalam arahannya mengatakan bahwa di Kabupaten Nias masih terdapat stunting.

“Di Nias, angka stunting kita masih berada di angka sekitar 25 persen,” ungap Bupati Nias.

“Ini hanya stimulan, anak yang berumur 0 sampai 5 tahun butuh asupan suplemen agar gizinya terpenuhi, sehingga tidak stunting,” sambung Ya’atulo.

Lebih lanjut, orang nomor satu di Kabupaten Nias itu berpesan kepada masyarakat untuk tidak sungkan mengecek kehamilan di puskesmas.

“Terutama bagi ibu hamil, jangan sungkan memeriksakan diri di puskesmas agar mendapatkan pengarahan dan suplemen,” tuturnya.

Usai menyampaikan arahan, Bupati Nias menyerahkan secara simbolis bantuan cadangan pangan pemerintah kepada warga penerima manfaat.

Adapun bantuan stimulus yang diberikan, yakni 1 kg daging ayam karkas beku dan 10 butir telur ayam kemasan.

 

Penulis: DonniEditor: RED

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Log In

Forgot password?

Enter your account data and we will send you a link to reset your password.

Your password reset link appears to be invalid or expired.

Log in

Privacy Policy

Add to Collection

No Collections

Here you'll find all collections you've created before.