Sekda Nias Serahkan Sembako Kepada Masyarakat di YPKBN

IMG 20240801 WA0011

GERAKNEWS.COM / / NIAS

Dalam rangka peringatan HUT KEMRI ke 79 Tahun 2024, Sekretaris Daerah Kabupaten Nias, Samson P. Zai serahkan tanda kasih kepada masyarakat yang berada di Yayasan Pemulihan Kasih Bangsa Nias (YPKBN), Kamis (1/8/2024).

“Pemerintah Kabupaten Nias melalui panitia pelaksana peringatan HUT ke 79 Kemerdekaan Republik Indonesia Tahun 2024 di Kabupaten Nias ingin berbagi cinta dan kasih kepada warga masyarakat kita yang berada disini (YPKBN),” terang Samson dalam arahannya.

Sekretaris Daerah Kabupaten Nias itu berpandangan, dalam proses perjalanan hidup terkadang banyak hal yang memberikan kejutan yang tidak terduga.

“Pada kunjungan sosial ini kami berharap kepada kita semua untuk senantiasa bersyukur, menghargai waktu, menyayangi orang disekeliling kita, peduli dan menghargai sesama,” ajaknya.

“Berbagi rezeki itu mewah, dan hanya orang-orang yang tulus yang bisa melakukannya,” terang Samson.

Mengakhiri penyampaiannya, ia berpesan untuk terus meneguhkan sebuah semangat agar kelak menjadi individu yang membanggakan.

Kondisi sekarang yang kurang beruntung, kata Samson, tidak menentukan nasib dimasa yang akan datang.

Penulis: DonniEditor: Red

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *


Log In

Forgot password?

Enter your account data and we will send you a link to reset your password.


Your password reset link appears to be invalid or expired.

Log in

Privacy Policy

Add to Collection

No Collections

Here you'll find all collections you've created before.