Kapolda Sumut Kunker ke Pulau Nias, Berikut Agendanya

IMG 20240613 WA0005

GERAKNEWS.COM / / NIAS

Bupati dan Wakil Bupati Nias, Bupati Nias Utara, para perwakilan kepala daerah Kota Gunungsitoli, Kabupaten Nias Barat dan Kabupaten Nias Selatan sambut kedatangan Kapolda Sumatera Utara, Agung Setya Imam Effendi dan Ketua Bhayangkari PD Sumatera Utara Ny. Erni Agung di Bandara Udara Binaka Gunungsitoli, Kamis (13/6/2024).

Selain itu terpantau juga ikut serta dalam penyambutan Kapolda Sumut bersama rombongan, yakni Dandim 0213 Nias, Kapolres Nias, Kajari Gunungsitoli, Danlanal Nias dan unsur Forkada Kepulauan Nias.

Dikesempatan tersebut, Kapolda Sumut beserta rombongan disambut dengan pemakaian kalung bunga, pemberian selendang adat Nias dan bunga tangan.

Setelahnya, seluruh rombongan menuju ruang VIP Bandara Udara Binaka Gunungsitoli. Dikesempatan ini tampak Kapolda Sumut dan unsur Forkada berbincang hangat seputar situasi di Kepulauan Nias.

Usai dari Binaka Gunungsitoli, Kapolda Sumut berserta rombongan bertolak menuju Kabupaten Nias Utara.

Dijadwalkan Kapolda akan kunker selama dua hari di Kabupaten Nias Utara dengan agenda melakukan monitoring bedah rumah, meninjau pelaksanaan kegiatan bakti kesehatan (penyerahan kartu BPJS Kesehatan, pengobatan umum, stunting/posyandu, donor darah, khitanan massal dan KB) serta pemberian bantuan sosial.

Penulis: DonnjEditor: Red

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *


Log In

Forgot password?

Enter your account data and we will send you a link to reset your password.


Your password reset link appears to be invalid or expired.

Log in

Privacy Policy

Add to Collection

No Collections

Here you'll find all collections you've created before.