Daerah  

Bupati Lamongan DR. H. Yuhronur Efendi MBA Resmikan Jalan Rabat Beton Di Desa Tritunggal Kecamatan Babat

IMG 20230220 WA0071

 

Geraknews.com//Lamongan.20/02/2023

Jalan Alus Mulus Lamongan (Jamula) merupakan program super prioritas Bupati Lamongan DR. Yuhronur Efendi MBA bersama Wakil Bupati KH. Abdul Rouf M. Ag.
Karena dengan baiknya infra struktur utamanya jalan akan meningkatkan perekonomian rakyat Lamongan menuju kejayaan.

Kunjungan Bupati bersama rombongan 20/02/1023 di Desa Tritunggal Kecamatan Babat untuk meresmikan jalan desa yang baru saja selesai pengerjaannya dengan rabat beton.

Giat tersebut di gelar di Dusun Beton desa setempat dan dihadiri oleh Wakil Bupati, Kepala Dinas terkait, Forkopimcam Babat, Kepala Desa se Kecamatan Babat, tokoh masyarakat dan tokoh agama juga antusias masyarakat yang menanti kehadiran orang nomor 1 di kabupaten tersebut.

Kehadiran mantan Sekda dimasa Bupati Fadli tersebut langsung disambut masyarakat dengan mengalungkan rangkaian bunga.
Bupati Yes sapaan akrab Bupati Kota Soto itu didampingi Wabup dan Kepala Desa menggunting pita sebagai simbolis peresmian jalan tersebut.

Kemudian Bupati beserta rombongan disambut siswa SD dan Madrasah Di desa setempat dan terlihatlah pemandangan akrab antara Bupati dan para siswa yang didampingi gurunya.

Dalam sambutannya H. Ahmad Mansyur selaku Kepala Desa Tritunggal menyampaikan profil Desa yang terdiri dari 3 Dusun, dimana ketiga dusun tersebut berbeda-beda aktifitasnya. Diantaranya Dusun Beton yang mayoritas konfeksi dengan karyanya yang sudah menasional, Dusun Grogol dengan aktifitas besi tuanya sementara Dusun Tesan yang mesyarakatnya mayoritas petani dan ternak ayam.

Kades yang mantan anggota TNI tersebut menyampaikan bahwa jalan desa yang dibangun 0 jalan raya nasional. Surabaya-Jakarta ke utara sepanjang 590 meter lebar 5 meter dengan ketebalan 15 cm, menggunakan Dana Desa sebesar 20 juta, dana BKPD sebesar 50 juta. “Antusia warga membangun jalan dengan memberikan dana swadaya yang berjumlah ratusan juta rupiah.” imbuhnya.

Pada kesempatan itu Kades juga mengutarakan kepada Bupati Lamongan jika desa yang dipimpinnya belum mempunyai Balai Desa, dan berharap agar Pemerintah Daerah dapat membantu terlaksananya pengadaan Balai Desa Tritunggal.

Dalam sambutannya Bupati Lamongan sangat bangga dengan antusias warga desa Tritunggal dalam membangun jalan tersebut dengan jumlah swadaya yang disebutkan Kepala Desa. “Walaupun jalan ini bukan termasuk super prioritas program Jamula, tapi karena peran serta masyarakat yang begitu besar hingga kami ikhlas datang ke sini (Desa Tritunggal/red) untuk meresmikannya” kata Bupati Yes.

Lebih lanjut Bupati menyebutkan bahwa untuk mensukseskan program Jamula, dimana semasa pandemi Pemda tidak bisa membangun fisik dikarenakan anggaran yang harus difokuskan ke penanggulangan Covid 19.

Untuk program Jamula Pemerintah Kabupaten Lamongan hutang Bank Jatim sebesar 150 Miliar untuk membangun jalan di beberapa titik di wilayah Kabupaten Lamongan dan akan dikelola dengan manajemen yang baik” pungkasnya.

Penulis: SgEditor: Dul

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Log In

Forgot password?

Enter your account data and we will send you a link to reset your password.

Your password reset link appears to be invalid or expired.

Log in

Privacy Policy

Add to Collection

No Collections

Here you'll find all collections you've created before.